Senin, 20 Februari 2012

MY FAVORITE SONGS IN 2011

1. THE EDGE OF GLORY



The Edge of Glory adalah lagu dari artis penyanyi dan penulis lagu asal Amerika yaitu Lady Gaga, diambil sebagai single ketiga dari album studio keduanya yaitu, Born This Way. Ditulis dan diproduseri oleh Gaga, Fernando Garibay dan DJ White Shadow, "The Edge of Glory" dirilis secara mendunia pada 9 Mei 2011 dan secara resmi US mainstream radio pada 17 Mei 2011.
Lagu ini bercerita tentang hari terakhir seseorang sebelum pergi meninggalkan dunia. Kita tak perlu takut ketika akan pergi ke lain dunia, dan manfaatkanlah waktu yang tersisa untuk hal-hal yang bermanfaat dan untuk bersenang-senang.

2. FIREWORK


"Firework" adalah lagu dari penyanyi asal Amerika, Katy Perry. Lagu ini ditulis oleh Katy Perry, Mikkel S. Eriksen, Tor Erik Hermansen, Sandy Wilhelm, Ester Dean, serta diproduseri oleh Stargate dan Sandy Vee untuk album studio kedua Perry, Teenage Dream (2010).
Lagu ini menjadi salah satu lagu faforit saya karena makna dari lagu ini yang saya rasa cukup membangun mental. Melalui lagu Firework, Katy mencoba untuk mengatakan kepada semua orang bahwa dibalik kekurangan masih ada kelebihan. Bahwa di dalam diri kita, masih ada 'spark' yang bisa kita tunjukan kepada dunia. Kita tak perlu takut. Kita tidak akan tahu bila kita belum mencoba. Melalui lagu ini pula, Katy mencoba membangun rasa percaya diri orang-orang akan telenta yang dimiliki oleh masing-masing.

3. SOMEONE LIKE YOU




Someone Like You adalah sebuah lagu yang dipopulerkan oleh Adele, penyanyi 23 tahun yang lahir di London. Lagu ini merupakan lagu yang dinyanyikan sekaligus ditulis sendiri oleh Adele. Bahkan menurut kabar yang beredar bahwa kisah yang diceritakan dalam lagu ini, merupakan kisah nyata pahit yang dialami sendiri oleh Adele bersama dengan mantan pacarnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar